Hmm,, kenapakah?
Awalnya Sore hari, kantor sudah membubarkan karyawan karena terjadi demo, ruas tol sudah sepi di tutup. Saya bersama teman meluncur ke DPR meramaikan demo yang sudah begitu penuh sesak. Kami pun merasakan nongkrong di tengah jalan tol yang juga sudah berisi ribuan pendemo dan masyarakat.
Penjebolan pagar gedung DPR sudah berhasil dilakukan oleh para pendemo. Semakin sore langit semakin gelap, tapi riuh suasana demo makin bertambah hidup.
Pertanyaan saya, akankah bangsa ini mengalami Revolusi sekarang ini, karena seruan revolusi pun acapkali keluar dari para orator aktivis dan lautan manusia sudah membahana.
*******
Intinya mata saya tak dapat juga terpejam padahal badan saya pegal-pegal sekali karena telah beberapa kali berlari dari kejaran aparat dengan gas air matanya serta masa berapakaian non seragam yang menyerang pendemo. Siapa mereka? entahlah… hal itulah yang membuat saya tak bisa tidur nampaknya.
Saya akan ceritakan proses pelarian saya dan pendemo dari gedung DPR hingga Semanggi punya banyak cerita dan tentunya bagi saya itu tak dapat terlupakan meskipun dari sebagian anda menilai itu hal konyol.
Ceritanya akan disambung, tapi intinya apakah revolusi akan terjadi seperti di negara timur tengah sana, yang pasti Revolusi Galau sih sudah dimulai.
Ceritanya akan disambung, tapi intinya apakah revolusi akan terjadi seperti di negara timur tengah sana, yang pasti Revolusi Galau sih sudah dimulai.
Salam bahagia
Semangat Revolusi Galau